KABAR18.COM — Dukungan terhadap kepemimpinan baru Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Provinsi Jambi terus mengalir. Salah satunya datang dari H. Budi Setiawan, S.P., M.M., Ketua DPD Partai Golkar Kota Jambi, yang memberi selamat kepada Maskun Sopwan atas terpilihnya sebagai Ketua JMSI Jambi periode 2025–2030.
Budi menyampaikan apresiasinya atas semangat baru yang dibawa Maskun dalam memajukan organisasi media siber di Jambi agar semakin solid, profesional, dan berdaya saing di tengah perkembangan industri digital.
Baca Juga: KONI Jambi Gelar Rakerprov, Budi Setiawan Bangga Beberkan Capaian Prestasi
“Selamat kepada Saudara Maskun Sopwan atas terpilihnya sebagai Ketua JMSI Provinsi Jambi. Semoga di bawah kepemimpinannya, JMSI Jambi menjadi organisasi yang kredibel, maju, dan bermanfaat bagi ekosistem media digital di daerah ini,” ujar Budi.
Budi berharap JMSI di bawah komando Maskun dapat berperan aktif memperkuat profesionalisme jurnalis siber, serta menjadi mitra strategis pemerintah dan masyarakat dalam menyebarluaskan informasi yang akurat dan membangun.
Baca Juga: JMSI Jambi Gelar Buka Puasa Bersama Eratkan Silaturahmi Pengurus dan Anggota
Mantan Ketua Umum KONI Provinsi Jambi itu juga menekankan pentingnya peran media siber dalam menjaga stabilitas sosial, serta mendorong transparansi dan akuntabilitas pembangunan di Provinsi Jambi.
“JMSI Jambi harus tetap tegak lurus dalam mengawal pembangunan. Media siber memiliki peran besar untuk menciptakan ruang informasi yang sehat dan konstruktif,” tambahnya.
Baca Juga: Budi Setiawan Daftar ke Partai Demokrat Kota Jambi
Sebelumnya, Maskun Sopwan terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Daerah (Musda) II JMSI Provinsi Jambi yang digelar di Grand Hotel Kota Jambi, Sabtu (25/10/2025). Ia menggantikan Doddi Irawan, Ketua JMSI periode 2020–2025, yang telah menuntaskan masa jabatannya dengan sejumlah capaian penting bagi organisasi.
Dalam pidato perdananya, Maskun menegaskan komitmennya membawa JMSI Jambi ke arah yang lebih baik dengan mengusung visi:
“JMSI Kompak, Hebat, dan Sejahtera.”
Menurutnya, kekompakan antaranggota dan kolaborasi dengan berbagai pihak akan menjadi kunci utama untuk mewujudkan organisasi yang mandiri, profesional, dan berdaya saing di tengah dinamika industri media digital yang terus berkembang.
“Kami ingin JMSI Jambi hadir sebagai wadah yang mempersatukan media siber, memperkuat kapasitas jurnalis, serta memberikan manfaat nyata bagi masyarakat dan daerah,” ujar Maskun optimis.
Musda II JMSI Jambi dihadiri sejumlah tokoh pers, pengurus JMSI dari berbagai kabupaten/kota, serta seluruh anggota. Suasana penuh keakraban dan semangat kebersamaan mewarnai proses pemilihan hingga penetapan kepengurusan baru.
Dengan terpilihnya Maskun Sopwan dan dukungan dari berbagai kalangan, JMSI Jambi diharapkan mampu melangkah dengan semangat baru untuk membangun ekosistem media siber yang profesional, solid, dan berintegritas di Provinsi Jambi.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS