Ribuan Honorer Muaro Jambi Segera Terima SK PPPK

Ribuan Honorer Muaro Jambi Segera Terima SK PPPK

Reporter: MJ | Editor: Ulun Nazmi
Ribuan Honorer Muaro Jambi Segera Terima SK PPPK
Bupati Muaro Jambi Bambang Bayu Suseno (BBS) saat Memberikan Konfirmasi ke Media || Dok MJ

KABAR18.COM - Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi segera memberikan SK Penetapan Nomor Induk Pegawai (NIP) bagi honorer yang lulus PPPK.

Hal itu sesuai dengan Surat Kepala Badan Kepegawaian Negara Nomor 2933/B-MP.01.01/K/SD/2025 tanggal 18 Maret 2025 tentang Penetapan Nomor Induk ASN Kebutuhan Tahun Anggaran 2024. Sabtu, (26/04/2025).

Baca Juga: Pj Bupati Muaro Jambi Bachyuni Serahkan 363 SK Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Sekda Kabupaten Muaro Jambi, Budhi Hartono ketika dikonfirmasi membenarkan jika PPPK akan segera menerima SK atau NIP.

Katanya,  sesuai perintah Bupati Muaro Jambi,   Bambang Bayu Suseno, pengangkatan PPPK terhitung mulai tanggal (TMT) 1 Juli 2025.

Baca Juga: Maju Pilbup Muaro Jambi, BBS Daftarkan Diri ke PSI Sekaligus Minta Dukungan

Oleh karena itu, bupati memberikan instruksi kepada Pelaksana Tugas Kepala Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Muaro Jambi Drs.H. Muhammad Nazman Effendy untuk segera melakukan koordinasi secara intensif dengan BKN dalam rangka percepatan penerbitan Nomor Induk Pegawai (NIP) bagi Aparatur Sipil Negara Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (ASN PPPK) Kabupaten Muaro Jambi.

"Bupati minta pengangkatan sebagai PPPK Terhitung Mulai Tanggal (TMT) 1 Juli 2025," kata Budhi Hartono.

Baca Juga: Bambang Bayu Suseno dan Junaidi Mahir Akan Memenangkan Pilbup Muaro Jambi, Paket Lengkap ini..?

Dengan hal itu, dirinya menghimbau kepada seluruh calon ASN PPPK untuk bersabar menunggu proses yang sedang berjalan dan mempegas komitmennya untuk segera mengangkat ASN PPPK secepatnya sesuai dengan ketentuan peraturan yang berlaku.

"Formasi Tahun 2024 Tahap 1 sebanyak 1.554 orang," katanya.

SK CPNS PPPK ini telah ditunggu-tunggu oleh ribuan honorer Kabupaten Muaro Jambi. Sebelumnya mereka sempat patah semangat, pasalnya informasi penerimaan SK ini belum jelas atau simpang siur.

Bahkan ada yang mengatakan jika SK akan diberikan pada akhir tahun 2025 ini. Informasi yang simpang siur ini sampai ke telinga Bupati Muaro Jambi,  Bambang Bayu Suseno.  

Selanjutnya dirinya langsung ke BKN Pusat untuk mencari tau dan mengurus hal ini. Tak berapa lama pulang dari BKN, dirinya langsung memerintahkan BKD untuk mengurus pengangkatan atau memberikan SK kepada Ribuan Honorer PKKK.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Kabar Lainnya

Kabar Lainnya