KABAR18.COM — Mempererat tali silaturahmi dan hubungan lebih baik antara Pemerintah Kabupaten Muarojambi dengan insan pers, Bupati Muarojambi, Bambang Bayu Suseno (BBS), dan wakilnya, Junaidi Mahir, berbuka puasa bersama, Jumat (21/3/2025).
Acara buka puasa bersama berlangsung hangat, dengan suasana penuh keakraban. Selain berbuka puasa bersama, acara ini juga menjadi ajang saling berdiskusi dan berbagi informasi terkait isu-isu terkini yang terjadi di Kabupaten Muarojambi.
Baca Juga: BBS dan Junaidi, Salah Satu Program Prioritasnya Penyediaan Air Bersih Bagi Warga Muaro Jambi.
BBS berharap dengan pertemuan seperti ini bisa lebih mempererat hubungan kerja sama yang sudah terjalin baik selama ini, serta menciptakan suasana kondusif untuk bersama-sama memajukan Kabupaten Muarojambi.
BBS menekankan pentingnya keberagaman informasi yang disampaikan media, untuk menciptakan masyarakat yang lebih inklusif dan berwawasan luas.
Baca Juga: Kilas Balik Perjuangan Bambang Bayu Suseno: Melawan Anomali di Pilkada Muaro Jambi 2024
Buka puasa bersama juga dihadiri Ketua TP PKK Kabupaten Muarojambi, Ririn Novianty, sejumlah kepala OPD, dan Keluarga Besar Dinas Kominfo Muarojambi. ***
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS