Faradillah Zahara Bachyuni : Perlu Sinergitas Dalam Penanganan Stunting.

Faradillah Zahara Bachyuni : Perlu Sinergitas Dalam Penanganan Stunting.

Reporter: KMJ | Editor: Admin
Faradillah Zahara Bachyuni : Perlu Sinergitas Dalam Penanganan Stunting.
Bunda PAUD Kabupaten Muaro Jambi, Fadillah Zahara Bachyuni || KMJ

JAMBI, KABAR18.COM - Bunda PAUD Kabupaten Muaro Jambi, Faradillah Zahara Bachyuni membuka kegiatan bimbingan teknis ( Bimtek) percepatan penurunan stunting anak usia dini dan peranan Pokja Bunda PAUD Kabupaten Muaro Jambi di Hotel Ratu Convention Center Kota jambi. Senin malam (14/08/23).

Kegiatan Bimtek di selenggarakan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Muaro Jambi dari tanggal 14 s/d 16 Agustus 2023. Diikuti seluruh Bunda PAUD kecamatan dan perwakilan guru/tenaga pendidik anak usia dini yang ada di Kabupaten Muaro Jambi.

Baca Juga: Bunda PAUD Kabupaten Muaro Jambi, Faradillah Zahara Bachyuni Tinjau Proses Belajar Murid Baru Sekolah Dasar di Mestong

"Bimtek ini diselenggarakan untuk memberikan pengetahuan serta edukasi tentang pola asuh anak usia dini yang baik dan benar untuk percepatan penurunan stunting sekaligus untuk mengoptimalkan peranan Pokja Bunda PAUD Kabupaten Muaro Jambi dalam transisi anak usia dini dari PAUD ke SD yang menyenangkan." ujar Fadillah Zahara.

Menurut Fadillah, selama Bimtek  melakukan rembuk stunting, konvergensi percepatan penurunan stunting, rekonsiliasi stunting. " Kegiatan Bimtek Pokja dapat menghasilkan rencana aksi sebagai panduan mewujudkan gerakan ini di wilayahnya masing-masing." jelasnya.

Baca Juga: Gebyar Penimbangan, Pengukuran Balita dan Launching Imunisasi Rotavirus se Kabupaten Muaro Jambi Sukses

Dan kepada para pemangku kepentingan, harap Fadillah perlu sinergitas untuk memerangi kasus stunting ini bersama PAUD, TP PKK, kepala perangkat daerah, kemenag, camat, dan lurah serta instansi terkait yang tergabung dalam Tim Percepatan Penurunan Stunting. ***

Baca Juga: Peringatan Hari Anak Nasional HAN dan Gebyar PAUD Dihadiri Bunda Paud Kabupaten Muaro Jambi.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Kabar Lainnya

Kabar Lainnya