Mundur dari Liga 4, Persikota Sungai Penuh Terancam Sanksi

Mundur dari Liga 4, Persikota Sungai Penuh Terancam Sanksi

Reporter: Rel - IJ | Editor: Ulun Nazmi
Mundur dari Liga 4, Persikota Sungai Penuh Terancam Sanksi
Liga 4 Indonesia

KABAR18.COM - Persikota Sungai Penuh mundur dari keikutsertaannya di Liga 4 musim ini pada H-1 sebelum kompetisi ini dimulai.

Direktur Kompetisi Asprov PSSI Jambi, Rino Ricardo membenarkan hal itu. "Iya, Persikota Sungai Penuh mengkonfirmasi mundur pada Sabtu pagi, (8/1/2025), dan kita telah menggelar Match Coordination Meeting (MCM) seluruh club peserta pada Sabtu, (8/2/2025) malam di Muara Bulian,"ujar Rino Ricardo.

Baca Juga: Persikoja Protes Pemainnya Dipukul Pelatih Kepala Jambi United

Alasan mundurnya Persikota Sungai Penuh, Rino menyebut pihak manajemen Persikota Sungai penuh mengatakan alasan teknis internal.

Sementara itu disinggung sanksi yang bakal diberikan kepada Persikota Sungai Penuh, Rino menjelaskan akan berkoordinasi dengan Komisi Disiplin merujuk kepada regulasi yang ada.

Baca Juga: PSSI Jambi Segera Proses Insiden Pemukulan oleh Pelatih Jambi United

Dengan mundurnya Persikota Sungai Penuh, PS. Sailun Salimbai di pertandingan pertama mereka siang ini pukul 14.00 WIB dinyatakan menang WO.

Pertandingan kedua di hari pertama Liga 4 musim ini akan saling berhadapan antara Patriot Bungo versus Persebri Batang Hari FC di stadion KONI Muara Bulian, Kabupaten Batang Hari.***

Baca Juga: Gubernur Al Haris : Gubernur Cup Ajang Silaturahmi dan Tingkatkan Prestasi

 

 

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Kabar Lainnya

Kabar Lainnya