Rumus Kehidupan : Sudahi ( SenyUm, DiAm, Husnuzon, dan Ikhlaskan)

Rumus Kehidupan : Sudahi ( SenyUm, DiAm, Husnuzon, dan Ikhlaskan)

Reporter: .... | Editor: Admin
Rumus Kehidupan : Sudahi ( SenyUm, DiAm, Husnuzon, dan Ikhlaskan)
Bahren Nurdin || dokpri
Dengan berprasangka baik kepada Allah dan sesama manusia, kita menciptakan kedamaian dalam diri dan membangun hubungan yang lebih positif dengan orang lain. Sikap ini juga membantu kita melihat hikmah di balik setiap kejadian, sehingga kita bisa terus belajar dan berkembang.

Ikhlaskan: Inilah puncak dari rumus SUDAHI. Keikhlasan adalah seni melepaskan, menerima apa adanya tanpa penyesalan. 

Dengan ikhlas, kita menyerahkan segala urusan kepada Allah sebagai sebaik-baik pembalas. Jika ada orang yang berbuat jahat kepada kita, yakinlah bahwa kejahatan itu sesungguhnya kembali kepada dirinya sendiri. Kita cukup menghadapinya karena Allah semata, tanpa dendam atau kebencian.

Baca Juga: DREAM COMES TRUE; 19 Tahun Perjuangan

Menerapkan rumus SUDAHI dalam kehidupan sehari-hari memang bukan perkara mudah. Diperlukan latihan, kesabaran, dan konsistensi. Namun, jika kita tekun menjalankannya, insya Allah kita akan merasakan perubahan signifikan dalam hidup kita. Kita akan menjadi pribadi yang lebih tenang, bijaksana, dan bahagia. Mari belajar bersama!

Akhirnya, saya terus mengingatkan diri sendiri dan jika berkenan saya ingin mengajak kita semua untuk mulai menerapkan rumus ini dalam menghadapi berbagai situasi hidup. Yakinlah bahwa dengan SUDAHI, kita bisa menjadi versi terbaik dari diri kita sendiri dan memberikan dampak positif bagi lingkungan sekitar. Semoga. 

Baca Juga: Memperkaya Muhammadiyah, Bukan Mencari Kekayaan di Muhammadiyah

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Lanjut Baca ke halaman berikutnya

Kabar Lainnya

Kabar Lainnya