Hujan Gerimis Tak Menyurutkan Warga Hadiri Tabligh Akbar Uts Abdul Somad

| Editor: Muhammad Asrori
Hujan Gerimis Tak Menyurutkan Warga Hadiri Tabligh Akbar Uts Abdul Somad

KABAR18.COM – Ribuan warga Jambi yang datang dari berbagai pelosok daerah di Jambi, tumpah ruah memadati pelataran parkir Stadion Tri Lomba Juang Koni Jambi. menanti kedatangan sekaligus mendengarkan tausiyah Ustadz Abdul Somad, Sabtu malam Ahad (27/8/2022).

Ada para jamaah yang datang dari Kabupaten Batanghari dan Muaro Jambi, mereka rela basah pakaiannya dan sedikit kedinginan akibat diguyur hujan gerimis membasahi bumi Kota Jambi dan sekitarnya, sejak sore hari.

Tabligh akbar yang digelar masyarakat Jambi ini, dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam 1444 Hijriah dan memeriahkan HUT RI ke 77, mengangkat tema merajut "Membangun Ukhuwah Islamiyah Untuk Keselamatan Agama, Bangsa dan Negara”.

Kehadiran da’i kondang asal Provinsi Riau, Ustadz Abdul Somad ini, memang selalu dinanti-nantikan oleh jamaah kaum muslimin, tidak saja datang dari kalangan orang tua, tapi kaum muda pun sangat merindukan untuk mendengarkan dan bisa tatap muka langsung dengan ust. Abdul Somad saat menyampaikan tausiyahnya.

Ditambah lagi dalam tabligh akbar tersebut juga hadir qori Internasional Ustadz Muzammil Haballah. Sebelum ustadz Abdul,Somad menyampaikan tausiyah, Tahfizl qur’an ustadz Muzammil Hasballah mengumandangkan ayat suci Alqur’an.

Warga Batanghari, Nasbi, misalnya, dia sengaja datang jauh-jauh dari Kabupaten Batanghari untuk bisa hadir di majelis ilmu tabligh akbar Ust Abdul Somad, yang digelar di pelataran Stadion Tri Lomba Juang Koni Jambi.

“Sengaja saya datang di acara tabligh akbar Uts Abdul Somad ini, karena kerinduan saya ingin berjumpa tatap muka langsung dengan Uts Abdul Somad saat memberikan tausiyah. Alhammdulillah bisa datang, sebelum waktu sholat magrib sudah tiba di Koni, meski sepanjang jalan disertai hujan gerimis,“ ujar Nasbi.

Begitu pun Rizky, mahasiswa UIN STS Jambi, yang juga warga Kabupaten Muaro Jambi, nekat menerobos guyuran hujan gerimis demi untuk mewujudkan keinginannya mendengarkan ceramah ust Abdul Somad secara langsung. Karena selama ini masih sering mendengar ceramahnya di Youtube.

“Kali ini saya, saya bisa melihat langsung Ust Abdul Somad dan mendengarkan tausiyahnya. Rasanya terobati, lama menanti kapan waktunya bisa jumpa dengan Uts Abdul Somad, ya Alhamdulillah sudah terwujud hari ini, kata Rizky. | ASR

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Kabar Lainnya

Kabar Lainnya