Warga Tolak Stockpile Batu Bara Dekat Perumahan Aurduri

Rencana pembangunan stockpile batu bara di wilayah Kelurahan Aur Kenali, Kecamatan Telanaipura, Kota Jambi, ditolak mentah-mentah oleh warga.

Reporter: Doddi Irawan | Editor: Doddi Irawan
Warga Tolak Stockpile Batu Bara Dekat Perumahan Aurduri
Lahan yang dikabarkan akan dibangun terminal pengumpulan batu bara di kawasan Aur Kenali | DOD

Sementara itu, sumber menyebutkan, lokasi yang dibersihkan tersebut dipastikan untuk stockpile batu bara. Belum diketahui siapa pengelola dan pemilik lahan, dan orang-orang di belakangnya.

Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Jambi, Jhon Eka Powa, mengaku belum mendapat informasi tentang rencana pembangunan stockpile batu bara di wilayah Aurduri itu. Dia juga belum menerima permohonan izin dari pengelola maupun pemilik lahan.

Baca Juga: YLKI Jambi Tolak Keras Stockpile Batu Bara Dekat Perumahan Aurduri

Jhon Eka Powa menegaskan, untuk pembangunan stockpile tidak segampang membalikkan telapak tangan. Banyak amdal yang harus dilengkapi. Salah satunya amdal lalu lintas dari dinas perhubungan.

“Saya belum dapat informasi tentang stockpile itu. Permohonan izinnya tidak ada masuk ke kami. Kalaupun ada, pasti kami pelajari dulu, apa dampaknya bagi lalu lintas,” jelas pejabat yang ditugaskan Gubernur Jambi, Al Haris, menyelesaikan masalah angkutan batu bara ini. ***

Baca Juga: Tolak Stockpile Batu Bara, Forum RT Surati Lurah Aur Kenali

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Kabar Lainnya

Kabar Lainnya